You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sandi Targetkan Laporan Keuangan Pemprov DKI Raih WTP
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Sandi Targetkan Laporan Keuangan Pemprov DKI Raih WTP

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Sandiaga Uno menargetkan laporan keuangan Pemerintah Provinsi (Pemprov) bisa mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Insya Allah sampai 31 Maret 2018, laporan keuangan yang kita siapkan bisa mendapat WTP

Salah satu langkah yang diambil dengan membenahi seluruh aset daerah milik DKI.

"Insya Allah sampai 31 Maret 2018, laporan keuangan yang kita siapkan bisa mendapat WTP," ujar Sandi di Balai Kota Jakarta, Senin (11/12).

Progres Road to WTP Berjalan Baik

Sandi mengungkapkan, dari rapat road to WTP yang sudah digelar keenam kali ini, masih ada sekitar puluhan triliun aset daerah yang perlu dicatat Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta. Rapat tersebut sendiri masih akan dilanjutkan hingga pencatatan aset rampung 100 persen.

"Karena memang banyak. Kita petakan satu-satu dengan akselerasi yang kita inginkan," katanya.

Menurut Sandi, upaya meraih predikat WTP dalam penggunaan anggaran bukan suatu hal yang mudah. Hal ini perlu bersama dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

"Kami harapkan semua SKPD mulai mencatat. Sekali lagi ini pekerjaan yang sangat berat. Pak Gubernur sudah memberikan mandat kepada kami untuk menyelesaikan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16420 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3501 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1579 personFakhrizal Fakhri
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1556 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1551 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik